Puisi Kepada Kekasih :)



Photo by: a close friend (Gilbert Johan Patty)
Place: Hukurila main street, Maluku, Indonesia

“Ki dan Ta”

Jiwaku lelah
yang kenyataannya tak pernah berjalan.
Batinku letih
yang kenyataanya tak pernah berlari.
Aku lesu lalu membisu
Dalam bisuku, aku berbisik
Aku hanyalah aku
Aku adalah dia yang dulunya kegilaanmu
Aku adalah dia yang dulunya mimpimu
Aku tak tak pernah searah dengan waktu
Walau kenyataannya waktu berjalan bersamaku.
Aku adalah dia yang dulunya krisis akan rasa
Indah milikmu belum tentu bagiku.
Akhir dari aku adalah kenyataan didepanmu.

Kamu yah kamu..
Kamu adalah dia yang dulunya menantiku di gerbang biru tua
Kamu adalah dia yang dulunya merampok sakuku yang kuning muda.
Kamu adalah dia yang merisihkan jiwaku bersama mimpimu yang berdasi biru.
Kamu adalah dia yang kaya akan cinta,
Berharap waktu berpihak pada mimpi bahagia
dan akhir kamu adalah dia yang nyata di depan waktu.

Kisah itu menyentuh dan menyatuh
Bersama dua.
Dua insan,
Dua jiwa,
Dua raga,
Yang adalah kita..

Kita berhimpun bersama kasih dan kisah..
Mereka bergabung,
bermimpi bersama
Disaat biru dan abu-abu telah menjadi udara
Yang dikenang tampa dilihat..

Inilah cerita kita..
Kita yang dulunya berada pada dua dunia,
Kita yang dulunya berasal dari dua benua kisah..
Kita yang sebelumnya telah merangkai dua ribu kata..

Kita adalah kita yang haus akan kebersamaan,
Lapar akan kekompakan,
Namun keyang akan mimpi di masa depan.
Mimpi kita adalah surga,
Surga kita adalah cinta,
Cinta kita adalah kasih sempurna,
Sempurna itu kiriman sang Pencipta,

Aku dan kamu adalah kita,
Asal kita dari sang Pembahagia..
Kita?
Ki dan Ta...
 

Ambon, 2 Agustus 2017: 00.02

Puisi ini dipersembahkan kepada seorang yang terkasih, yang hubungannya dengan penulis terjalin sejak tahun 2016. Puisi ini diciptakan dengan kekurangan dan banyak kandungan ketulusan. Ditulis pada saat ulang tahunnya, dan dengan polos tanpa tahu estetika diksi. Maafkan, jika dengan membacanya, kalian tidak tergiur. Hehehe :D

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer